Rabu, 16 Agustus 2017

FUNGSI TOMBOL KECIL PADA REM TANGAN MOBIL






Ada banyak sekali komponen yang ada pada sebuah mobil. Salah satu komponen yang sangat penting adalah rem tangan. Rem tangan ini sering kita gunakan pada waktu memarkir mobil ataupun pada waktu berkendara di jalan yang menanjak.

Ada bagian dari rem tangan ini yang tidak begitu kita perhatikan tetapi menarik untuk kita bahas di sini yaitu sebuah tombol yang berada pada ujung rem tangan. Sebenarnya apakah fungsi dari tombol ini? Apakah kita perlu menekan tombol ini saat sedang menarik rem tangan?

Ada berbagai pendapat yang berbeda mengenai hal ini. Ada yang mengatakan jika tombol ini tidak ditekan maka rem tangan akan cepat rusak, tapi ada juga yang mengatakan bahwa tombol tersebut tidak mempunyai pengaruh apapun terhadap kinerja rem tangan.  Manakah dari kedua pendapat ini yang benar? Jawabannya adalah kita tidak perlu menekan tombol saat sedang menarik rem tangan.

Tetapi jika anda tetap ingin menarik tombol saat menggunakan rem tangan, hal itu juga tidak ada salahnya karena dengan menekan tombol tersebut maka tidak akan terdengar bunyi "kreeeeek". Bunyi ini akan timbul jika kita tidak menekan tombol saat menarik rem tangan. Bunyi ini disebabkan karena satu komponen besi akan mencengkeram satu komponen bergerigi yang dikenal sebagai Ratchet Segment. Walaupun begitu, hal ini tidak mempunyai pengaruh sedikitpun terhadap kinerja rem tangan.

Jadi, keputusan ada di tangan anda. Anda mau menekan tombol saat menarik rem tangan ataupun tidak, hal itu terserah anda.
Semoga informasi ini bermanfaat bagi anda.

0 komentar:

Posting Komentar